ABG Berlinang Air Mata Dipecat Via Facebook

Seorang anak sekolah berlinang air mata, setelah mengetahui ia dipecat dari pekerjaan paruh waktu di sebuah kafe, via Facebook.

Chelsea Taylor (16) tertegun ketika ia login ke situs jejaring sosial dan menemukan surat pemecatannya.

Manajernya Sutton Elaine memberitahu anak itu dipecat karena kehilangan catatan US$15 saat tugas mengantarkan beberapa cookie untuk rekan-rekannya.

Tapi catatan yang penuh dengan kesalahan ejaan dan ditandatangani dengan dua ciuman itu membuat Chelsea patah hati dan keluarganya marah.

Bunyi pesan itu: "hiya Chelsea ini Elaine dari tempat kerja. Maaf mengirimmu pesan seperti ini, tapi menelponmu tak mendapatkan hasil”.

"Aku harus mengatakan, pemilik kecewa dengan permasalahan uang itu. Dia tidak terlalu senang dan meskipun saya berusaha meyakinkan, dia mengatakan saya harus membiarkanmu pergi. Aku benar-benar minta maaf”.

"Jika kamu menelpon dengan seragam aku akan memberikan upahmu. Sekali lagi aku minta maaf, tapi ini di luar kendaliku. Elaine xx."

Diyakini Chelsea merupakan pegawai pertama di Inggris Raya yang dipecat melalui situs jejaring sosial.

Ibunya Nicola (37) mengatakan: "Aku benar-benar marah, ini menjijikkan. Menghempaskan pekerja muda melalui Facebook adalah mengerikan dan tak berperasaan dan cara menulisnya mengerikan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menghadirkan Keindahan dalam Keterbatasan: Ide Desain Halaman Depan Ukuran Kecil

Faktor Penting yang Membuat Tour And Special

Menggali Kecanggihan dalam Desain Rumah Minimalis 2 Lantai: Elegansi dan Fungsionalitas